iTimes - Warga Pattallassang kabupaten gowa blokade jalan utama poros provinsi yang menghubungkan beberapa wilayah.
Aksi tersebut tersebut lantaran Geram jalanan tak kunjung diperbaiki oleh Pemerintah Provinsi, hingga akhirnya masyarakat desa bu’rung-bu’rung, Pattalassang, Gowa menutup full jalan poros Provinsi HM Yasin Limpo, Senin (04/04/2022).
Kemarahan warga memuncak atas kinerja Pemerintah atau Instansi terkait yang di anggap abai dan tidak berpihak kepada rakyat, Yang mana sudah seringkali berjanji akan melakukan perbaikan terkait jalan tersebut, namun tidak ada realisasi.
Terlihat jalan provinsi tersebut di blokade menggunakan batu, kayu dan juga sejumlah spanduk yang bertuliskan desakan untuk perbaikan jalan serta terlihat juga warga membakar ban bekas.
Baca Juga : Gempar!!!, BBWS Pompengan Di Seruduk Mahasiswa
Akibat dari Blokade jalan atau penutupan total ini tepatnya berada di perempatan HM Yasin Limpo menuju Padivalley, mengalami macet yang membuat para pengendara harus mutar balik dan mencari alternatif lain.
Menurut salah satu warga bahwa, hal ini di lakukan karena prihatin dengan keadaan infrastruktur jalan yang sudah sering sekali memakan korban akibat jalan berlubang yang sangat membahayakan bagi warga pengguna jalan.
“Sudah banyak yang terjatuh, sudah banyak kendaraan rusak akibat lubang besar dijalan ini. Blokade ini tidak akan dibuka sebelum ada komitmen pemerintah dan langkah nyata untuk memperbaiki jalan rusak tersebut,” ujarnya.
Seperti yang kita ketahui bahwa, memang jalan Poros Pattallassang merupakan ruas jalan provinsi, yang mana dalam hal kondisi dan perbaikan jalan adalah sepenuhnya wewenang provinsi Sulsel.
Baca Juga : Jembatan Yang Menghubungkan Beberapa Kecamatan Di Gowa Nampak Rusak Parah!!!
"Kita sudah gerah melihat kondisi Poros Bu’rung-Bu-rung yang rusak parah tapi tidak juga diperbaiki. Sementara korban, sudah banyak berjatuhan,” ungkapnya.
(Tim Network News?)