iTimes - Terkait kasus pembunuhan Cinta Segitiga yang diotaki Kasatpol PP Makassar nonaktif Muhammad lqbal Asnan, Satuan Reskrim Polrestabes Makassar menggelar rekontruksi Kasus pembunuhan pegawai Dishub Najamuddin Sewang, Kamis (19/5/2022).
Dalam rekonstruksi tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polrestabes Makassar AKBP Reonald Truly Sohomuntal Simanjuntak yang dihadiri Jaksa serta menghadirkan tersangka utama Muh lqbal dan tersangka lainnya.
Rekonstruksi pembunuhan dilakukan di beberapa tempat, yaitu dirumah Rachmawaty orang yang diduga menjadi pemicu aksi pembunuhan tersebut terjadi, dan di rumah korban Najamuddin Sewang.
Baca Juga : Seorang Pria Babak Belur Seusai Kencan Dengan Wanita Cantik Melalui Aplikasi BO
Titik Lokasi Rekonstruksi
1. Adegan rekontruksi pertama dimulai dirumah Rachma Dishub Makassar, sosok wanita di balik hubungan cinta segitiga korban dan tersangka lqbal.
2. Rekontruksi kedua berlanjut ke rumah korban Najamuddin di Jalan Sultan Alauddin, Makassar dengan adegan aksi anak buah tersangka Muh lqbal melempar santet ke rumah korban.
3. Rekonstruksi ketiga berlanjut ke rumah tersangka Muh lqbal di Jalan Beringin Timur, Kecamatan Rapoccini, Makassar memperagakan aksi rencana menyantet korban.
Baca Juga : Propam Polda Sulsel Periksa 2 Oknum Polisi Penembakan Anggota Dishub
4. Setelah itu rekontruksi berlanjut ke warkop di Jalan Kumala, Kota Makassar memperagakan eksekutor penembakan menerima uang tunai dari sopir lqbal di tepi jalan samping warkop dan adegan memperlihatkan foto korban.
5. Rekonstruksi kembli berlanjut ke kantor Balai kota Makassar memperagakan pertemuan antara lqbal dan eksekutor.
Rekonstruksi Menyita Perhatian
Ada yang unik saat rekonstruksi dilakukan di rumah korban, dua tersangka yang menjadi suruhan otak pelaku pembunuhan yaitu Sahabuddin dan Asri keduanya memperagakan ketika melempari sesajen berupa telur dan air ke rumah dengan tujuan untuk menyantet Najamuddin Sewang.
Baca Juga : Viral!!!, Sudah Punya Pasangan, 2 Kades Saling Bermesraan
Adegan tersebut ternyata cukup membuat merinding yang melihat proses rekonstruksi di lokasi.
Pada saat rekonstruksi di rumah Rachmawaty, Iqbal memperagakan dirinya mendapati Rachmawaty sedang bersama dengan korban di dalam rumah. Di lokasi ini rekonstruksi juga dihadiri Iqbal, Asri dan dua orang saksi Karto dan Rifaldi.
Kata Pihak Kepolisian
Kasi Humas Polrestabes Makassar AKP Lando mengatakan, setelah itu rekontruksi adegan berikutnya tidak dilanjutkan karena cuaca tidak memungkinkan.
Baca Juga : Inilah Sosok Wanita Cantik, Si pemikat Hati Kasatpol PP, Ternyata Bukan Orang Biasa
"Tidak dilanjutkan karena situasi gelap dan cuaca hujan"ucap AKP Lando.
Seperti diketahui, Najamuddin Sewang tewas ditembak saat melintas di pertigaan Jalan Danau-Jalan Manunggal 22, Kecamatan Tamalate, Makassar, sekitar pukul 10.54 Wita, Minggu (03/4/2022) lalu.
Penembakan ini terekam kamera CCTV yang diambil dari arah Jalan Manunggal 22 dan menyorot ke Jalan Danau Tanjung Bunga.
Tonton Juga Video Rekonstruksinya
(Tim Network News)