Gelar Muswil Ke 3, Asperindo Sulsel Berkomitmen Siap Mendukung UMKM Berbasis Teknologi

Gelar Muswil Ke 3, Asperindo Sulsel Berkomitmen Siap Mendukung UMKM Berbasis Teknologi
Ket : Gelar Muswil Ke 3, Asperindo Sulsel Berkomitmen Siap Mendukung UMKM Berbasis Teknologi


iTimes - Asperindo (Assosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Expres, Pos dan Logistik Indonesia) gelar Muswil (musyawarah wilayah) ke III 2025-2030 dengan “Tema Semangat pembaharuan Asperindo dalam mewujudkan Indonesia Emas” Di Grand Mall Hotel Maros, Sabtu 26 April 2025.

Turut hadir dalam kegiatan bernuansa halal bihalal tersebut perwakilan dari Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan, Perwakilan Ketua Umum Asperindo, Perwakilan Kantor Otoritas Wilayah V Bandara Sultan Hasanuddin, Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai B Makassar, Balai Besar Karantina Sul-sel, Branch Manager PT. Angkasa Pura, Balai Besar Pengembangan SDM Kominfo dan perwakilan dari Pemkab Maros.

Dari anggota Asperindo yang hadir diantaranya Perwakilan dari Pos Indonesia, J&E, J&T, Tiki, Times, JGE Expres dan masih banyak lagi.

Suci Indah Permatasari, Ketua Asperindo DPW Sul-sel dalam sambutannya mendorong untuk meningkatkan semangat kebersamaan dalam membangun iklim usaha yang kondusif.

Baca Juga : Siap Gelar Muswil, DPP Asperindo dan Sejumlah Forkopimda Akan Hadir di Acara Tersebut

Suci yang sekaligus kepala J&E cabang Sulselbar ini juga menjelaskan tentang potensi kargo dalam aktifitas perusahaan logistik di Indonesia sangat besar, terutama dengan pertumbuhan ekonomi yang dinamis dan kebutuhan logistik yang terus meningkat.

“Peningkatan permintaan kargo udara domestik dan internasional, didukung oleh pertumbuhan bisnis e-commerce dan berbagai industri di Indonesia menjanjikan pertumbuhan yang signifikan.", ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut Suci juga memaparkan komitmen dan Fokus Asperindo kedepannya yakni, Digitalisasi, kolaborasi, Apresiasi Pers, Peningkatan Synergis dan Inovasi, serta komitmen Asperindo untuk mendukung pertumbuhan dan pengembangan UMKM melalui program dan kegiatan, termasuk pembahasan bersama Komdigi terkait pengembangan SDM berbasis Digital.

Perwakilan DPP Asperindo, Budi Pariyanto Ketua Bidang Etika DPP Asperindo dalam Sambutannya menjelaskan peran Perusahaan Jasa pengiriman pos dan logistik. 

Menurutnya perusahaan pos dan logistik merupakan peran sentral dalam menggerakkan barang dan jasa dari produsen ke konsumen, mengoptimalkan rantai pasokan, meningkatkan efisiensi, dan memastikan pengiriman barang tepat waktu dan efisien, serta memfasilitasi perdagangan, dan mendukung pertumbuhan ekonomi,

Baca Juga : Didampingi Kuasa Hukum, SR Diperiksa Sebagai Saksi di Kasus Dugaan Pelecehan di Polres Maros

“Saya ingin menegaskan, kalau ada yang bilang kita tumbuh kembang karena industri online justru terbalik, kitalah yang menumbuh besarkan industri online, hanya kitalah yang mengantarkan barang dari pintu ke pintu.” Ungkapnya.

Ia juga mengungkapkan harapan Kedepannya agar regulasi pada jasa pengiriman ini di wadahi oleh satu badan atau institusi sebab sekarang ini Ada yang ijinnya diterbitkan Komdigi, kemenhub, bahkan kemendag.

ASPERINDO sendiri adalah (Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspres, Pos dan Logistik Indonesia) merupakan wadah/himpunan dari Perusahaan-perusahaan Nasional yang bergerak di bidang jasa pengiriman barang dan dokumen, baik yang bergerak di sektor “Kurir” maupun “Kargo”.

Diresmikan melalui MUNAS (I) tanggal 26 Maret 1986, ASPERINDO adalah merupakan kelanjutan dari organisasi himpunan sebelumnya yang bernama HIPPARI, singkatan dari Himpunan Perusahaan dan Pengantaran Barang Lewat Udara Dalam Negeri. (**) 

(Tim Network News)

Tonton Juga Video Lainnya

Previous Post Next Post